TAROT: Saya Ingin Kaya

ghibahin tarot

Dear, Madam.

Hai Madam Tarot, salam kenal. Nama saya Lavender, saya ingin minta dibacakan dengan kartu Tarot tentang pendidikan, kesehatan, dan kekayaan. Apakah saya akan kaya di masa depan?

Sebagai gambaran saya lahir di hari Minggu di bulan Februari tahun 1994. Semoga Madam bisa membacakan kartunya untuk saya.

Terima kasih, Madam.

Salam,

Lavender, tinggal di taman bunga pulau Sumatera.

*****

Halo Lavender yang cantik, terima kasih untuk kesabaranmu menunggu, ya.

Pendidikan, Kesehatan dan kekayaan yang kamu tanyakan akan coba Madam uraikan sesuai dengan kartu-kartu yang terbuka.

# Pendidikan

Ada kartu kesatria, penguasa, dan juga pedang yang terbuka.

Lavender, kamu adalah orang yang cerdas, pemberani dan menyukai tantangan. Sifat tidak mudah putus asamu ini akan mengantarkanmu pada kesuksesan yang kamu inginkan. Kamu adalah orang yang pandai dalam bergaul. Tentu tidak dipungkiri akan muncul hambatan-hambatan dalam masa menuntaskan studimu. Ada seseorang yang memiliki pengaruh kuat yang mendominasi dalam kehidupanmu yang sedikit banyak punya faktor andil atas maju atau mundurnya kamu.

Dengan sikapmu yang ambisius, kamu bisa sedikit abai dan kurang hati-hati terhadap tanjakan yang ada di hadapanmu. Jadi, tetaplah waspada, tapi jangan semudah itu menyerah maka upayamu akan membawa hasil. Kamu adalah orang yang sangat baik dalam berkomunikasi. Kemampuanmu ini cukup menonjol dan dapat membawamu pada keberhasilan yang kamu impikan.

# Kesehatan

Ada kartu matahari, 7 batang kayu, dan 6 pedang

Kesehatanmu cukup baik, hanya saja kamu kadang-kadang terlampau serius dan fokus ketika sedang mengusahakan sesuatu sehingga membuatmu melupakan hal-hal sederhana seperti olahraga ringan, minum air putih yang banyak, juga saran-saran seperti makan makanan sehat yang teratur yang mungkin kamu abaikan padahal itu penting untuk menjaga tubuhmu agar selalu tetap prima.

Terutama juga adalah pikiran. Jaga pikiran dan hatimu agar selalu tetap tenang setiap menghadapi berbagai persoalan. Karena dari pikiran yang terbebani sumber penyakit akan muncul mengganggu.

# Kekayaan

Apakah kamu akan kaya? Mari kita lihat kartu apa yang terbuka untukmu. Ada Kartu penguasa, kartu keberuntungan dan kartu kesatria kembali muncul. Apa artinya?

Ya, dari kegigihanmu tampak bahwa kamu sangat ingin mengusahakan kekayaan itu hadir memenuhi kehidupanmu.

Kerja keras dan usahamu yang penuh semangat akan membuahkan hasil yang baik. Pada usia 30-an kamu akan mulai mencapai kehidupan dengan finansial yang baik. Tentu, segala hal yang kamu capai ada peranan dari orang tertentu. Kamu tidak mencapai itu sendirian. Ada sesosok orang yang sejauh pembacaan kartu ini berlangsung, dia selalu hadir dalam hidupmu. Coba tengoklah sebentar. Lalu pikirkan. Siapa sosok dalam hidupmu yang mendominasi.

Usia 30 akan menjadi titik balik kesuksesanmu bermula. Namun, sekali lagi, dorongan sifat ingin lebih yang ada dalam dirimu itu haruslah kamu redam. Jangan sampai kesuksesan yang telah kamu upayakan itu menjadi sia-sia karena kesalahan sikapmu. Pada usia 50-an ekonomimu akan mulai makin bersinar jika kamu mengambil sikap yang tepat dalam menghadapi awal mula kesuksesanmu. Don’t be greedy, dan jangan boros, ya!

👑Tambahan pembacaan chakra untukmu, agar makin mengenal diri.

Soul path number tanggal lahirmu adalah 4 dimana chakra yang berperan besar adalah chakra dasar, cocok dengan cita-citamu yang ingin kaya.

Chakra ini membawa intelligence atau kecerdasan. Kamu memiliki sisi positif yaitu bisa melakukan persiapan yang baik dan membuat kemajuan selangkah demi selangkah, dengan sabar mengikuti proses dan meneruskan apa yang dimulai, serta seimbang antara emosi dan pikiran.

Tantangan yang kamu hadapi adalah dalam meraih cita-citamu ini kamu sering terlalu ambisius dan tidak sabaran, kamu ingin semua keinginanmu segera tercapai sehingga membuat kamu kebingungan menentukan prioritas.

Personality path number tanggal lahirmu adalah 3 dan 1, dimana chakra yang berperan besar adalah chakra tenggorokan dan chakra mahkota.

Chakra tenggorokan membuat kamu mampu berekspresi dengan semangat yang tulus, berkomunikasi untuk menginspirasi, sensitif dan penuh sukacita. Ketika cakra ini terbuka, mengekspresikan diri menjadi mudah bagimu.

Chakra mahkota membuat kamu memiliki kemampuan men-channel energi tinggi dan inspirasi lalu mengubahnya menjadi kreativitas dan pelayanan. Kamu juga merasa aman dengan diri sendiri.

Tantangan yang kamu hadapi dalam perjalanan untuk meraih cita-citamu adalah kamu mudah mengalami depresi, gampang kecewa, terlalu sensitif berlebihan, suka komplain dan mengkritik, penuh dengan self-doubt. Kamu juga cenderung untuk tidak berbicara terlalu banyak, sehingga sering dianggap pemalu. Tetapi kadang kamu juga cenderung terlalu banyak bicara sehingga mengganggu orang lain dan menjadi pendengar yang buruk.

Kadang-kadang kamu juga merasa ter-blok, stuck, frustasi, merasa inferior, lesu, tidak aman, sakit, dan mungkin kecanduan/ketagihan/addicted (secara mental ataupun fisik bergantung pada zat tertentu). Kamu juga cenderung menjadi orang yang cukup kaku dengan pikiranmu dan biasanya tidak memiliki sense spiritual. Tetapi kadang-kadang, spiritualitas menjadi hal yang pertama kali datang di pikiranmu hingga mungkin kamu mengabaikan materi dan kebutuhan hidupmu yang lain dan hanya memikirkan spiritual.

Pembacaan tarot dan chakra ini semoga dapat berguna untuk Lavender menghadapi tantangan ke depannya, ya. Pembacaan ini bukan bersifat saklek namun bersifat sebagai helper atau guidance line. Nasib dan peruntungan seseorang bisa berubah tergantung bagaimana seseorang menyikapi sebuah situasi. Semoga pembacaan ini bermanfaat untukmu ya, Lavender. [red]

NB: ghibahin.id menerima pembacaan kartu Tarot untuk pembaca. SoHib dapat mengirimkan pertanyaan melalui email dengan menyantumkan nama dan tanggal lahir. Untuk kenyamanan, SoHib juga boleh menggunakan nama alias. Semua data pribadi tidak akan ditampilkan secara jelas. Ketentuan selengkapnya bisa di lihat di sini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *