5 Tanaman Hias yang Ampuh Mengusir Semut

“Jaman dahulu, yarrow banyak digunakan sebagai tanaman obat untuk perawatan luka, pereda nyeri, dan mimisan.”

Semut seringkali kita temui di sudut-sudut rumah. Mereka biasa bergerak secara berjajar di dinding, pilar, meja makan, dapur, dan pastinya juga tempat sampah yang menyebabkan rumah tidak nyaman untuk ditempati.

Biasanya, Untuk membasmi semut yang ada di rumah, solusinya yang kerap kali dijumpai adalah dengan menyemprotkan cairan pembasmi serangga atau insektisida karena dianggap praktis. Namun, apakah SoHib tahu, bahwa cara tersebut seringkali berbahaya karena bisa melepas toksin atau racun ke udara, lho.

Kalau tidak menggunakan cairan pembasmi serangga pakai apa dong, Kak? Jangan khawatir, ada kok cara aman dan mampu sekalian membuat rumah menjadi hidup dan segar terlihat. Yakni dengan cara menempatkan beberapa jenis tanaman.

Ya, terdapat beberapa tanaman hias diyakini terbukti merupakan pengusir semut yang sangat ampuh dirumah. Dilansir dari The Practical Planter, senin (15/2/2021). Kuncinya membasmi semut di rumah sebenarnya adalah aroma.

Semut mengandalkan indera penciumnya untuk berkomunikasi satu sama lain dan menemukan rute baru menuju sumber makanan berada. Menempatkan beberapa tanaman hias dengan aroma yang menyengat bisa membantu membasmi serangga kecil ini.

Nah, berikut ini rekomendasi 5 jenis tanaman apa saja pengusir semut yang dapat di letakkan SoHib di rumah.

#1 Lavender

Tanaman pertama adalah lavender. Bukan rahasia lagi bukan, apabila tanaman lavender atau lavandula sering dimanfaatkan sebagai bahan pengharum ruangan dan sebagai bahan pembasmi nyamuk. Selain itu, Lavender bisa juga diolah menjadi minyak esensial untuk membuat tidur supaya semakin nyenyak dan dapat memperbaiki suasana hati, lho.

Di samping itu, ternyata merawat tanaman lavender juga sedikit rumit. Tanaman berwarna ungu ini harus mendapatkan banyak asupan sinar matahari, lavender juga ternyata membutuhkan tempat yang sejuk. Tanpa aliran udara yang teratur, itu tidak akan berkembang.

Tidak hanya harus mempertimbangkan cahaya dan udara saja, kita juga harus secara berkala meluangkan waktu untuk selalu memecahkan alias membagi atau mengganti pot tanaman ini karena terus membesar setiap tahunnya.

Ahli berkebun asal Primrose, Evie Lave, juga menyarankan penghuni rumah untuk memotong beberapa batang lavender dan menggantungkannya di setiap ruangan di rumah. Dengan begitu, semut akan menjauhi aroma lavender dan pastinya ruangan sobat sohib yang diberi lavender beraroma lebih segar. 

#2 Marigold

Setelah lavender berwarna ungu yang cantik, selanjutnya ada Marigold tanaman warna orange menyala yang indah. Namun, dibandingkan dengan beberapa tanaman rekomendasi untuk SoHib, tanaman ini bisa sedikit lebih sulit dirawat sebagai tanaman hias.

Marigold membutuhkan suhu hangat dan banyak sinar matahari agar tetap sehat. Jika memungkinkan, simpanlah di dalam ruangan selama bulan-bulan yang lebih dingin. Namun, pindahkan pot sobat sohib ke luar selama cuaca panas untuk memberi mereka kesempatan untuk bener-benar bisa mengisi ulang dibawah panas dari matahari. 

Mengapa orang yang suka berkebun memilih menanam tanaman marigold di samping sayuran yang mereka tanam? Alasannya, marigold berguna untuk mengusir hama berukuran kecil, mulai dari serangga, laba-laba, dan juga termasuk semut.

#3 Tansy

Jika sobat sohib memiliki cukup ruang, baik dengan sinar matahari penuh secara tidak langsung, nah, sobat bisa mencoba tanaman tansy untuk mengusir semut. Ingat, jangan biarkan tanaman cantik ini berada di tanah yang basah terlalu lama yang SoHib sehingga, sohib bisa dihadiahi gugusan bunga kuning kecil penghias pekarangan darinya.

#4 Bunga Krisan 

Mempercantik Rumah dengan bunga krisan bisa menyegarkan mata bagi siapa pun yang memandangi tanaman ini. Namun, siapa sangka bahwa tanaman yang berasal dari family asteraceae ini juga bisa dimanfaatkan untuk mengusir semut dari rumah.

Bunga krisan dapat menyingkirkan semut karena di dalam bunganya yang cerah mengandung pyrethrum yaitu bahan yang sering kali digunakan sebagai penolak serangga alami. 

Kandungan pyrethrum pada bunga krisan dapat menyingkirkan berbagai serangga, mulai dari semut, kutu, kecoa, laba-laba, hingga kutu busuk.

#5 Bunga Daun Seribu 

Terakhir, ada bunga daun seribu (achillea millefolium) yang juga disebut sebagai yarrow ini juga termasuk tanaman liar yang sangat berguna. Jaman dahulu, yarrow banyak digunakan sebagai tanaman obat untuk perawatan luka, pereda nyeri, dan mimisan.

Ternyata sobat sohib, selain berperan sebagai obat yang sangat berguna, tanaman berwarna putih ini juga sangat efektif mengusir semut dari pekarangan rumah yang sangat membuat kita resah.

Nah, itulah 5 daftar tanaman hias yang ampuh mengusir semut dirumah. sobat sohib bisa menjadikan tanaman cantik namun kuat ini sebagai penjaga dan tameng rumah agar terhindar dari sarang semut yang membuat anggota keluarga tercinta tidak nyaman. Bisa jadi, ini menjadi langkah untuk mengusir semut daripada sekedar mengumpat dan menyiram mereka dengan minyak, bukan?

Della Silvia Simanjuntak, Penyintas, eh, pencinta coklat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *